Seperti yang telah kita ketahui 
bahwasanya prodi pendidikan bahasa arab yg ada di universitas 
muhammadiyah malang ini baru diresmikan dan di buka pada pendaftaran 
mahasiswa baru 2014 untuk gelombang ketiga, dan untuk saat ini mahasiswa
 yang sudah di terima di pendidikan bahasa arab adalah sebanyak 11 
mahasiswa itu dh termasuk aku hehe :D, dan yang menjadi kepala jurusan bahasa arab untuk saat ini 
adalah dr. Abdul Haris, MA  
            Di sini aku akan menjelas kan tentang sejarah dan asal usul dan perkembangan bahasa arab di dunia islam:
            Bahasa 
Arab adalah salah satu bahasa tertua di dunia. Ada beberapa teori yang 
menjelaskan tentang awal mula munculnya bahasa Arab. Teori pertama 
menyebutkan bahwa manusia pertama yang melafalkan bahasa Arab adalah 
Nabi Adam'alaihissalâm-. Analisa yang digunakan Nabi Adam 'Alaihissalam 
(sebelum turun ke bumi) adalah penduduk surga, dan dalam suatu riwayat 
dikatakan bahwa bahasa penduduk surga adalah bahasa Arab, maka secara 
otomatis bahasa yang digunakan oleh Nabi Adam 'Alaihissalam adalah 
bahasa Arab dan tentunya anak-anak keturunan Nabi Adam 'Alaihissalam pun
 menggunakan bahasa Arab. Setelah jumlah keturunan Nabi Adam 
'Aalaihissalam bertambah banyak dan tersebar ke berbagai tempat, bahasa 
Arab yang digunakan saat itu- berkembang menjadi jutaan bahasa yang 
berbeda. Berbicara tentang bahasa Arab dalam konteks sejarah tidak bisa 
lepas dari perjalanan penyebaran agama Islam. Begitu pula sebaliknya, 
mengkaji tentang Islam berarti pula mempelajari bahasa Arab sebagai 
syarat wajib untuk menguasai isi kandungan Al-Qur'an dan Al-Hadis 
sebagai sumber utama agama Islam.
Menurut 
pendapat ahli bahasa, bahasa Arab adalah merupakan salah satu rumpun 
bahasa Semit selatan. sedangkan bahasa Semit adalah bahasa yang dipakai 
oleh keturunan Nabi Nuh. Sebelum kita sampai pada pengertian bahasa 
Semit, penulis akan mengutip sebuah perkataan Ibnu Katsir yang 
mengatakan bahwa seluruh bani adam di bumi berasal dari 3 anak Nabi Nuh 
AS  yang tersisa yakni Yafits, Sam dan Ham (adapun Kan’an meninggal 
dalam bahtera banjir).  Kemudian Imam Ahmad meriwayatkan bahwa 
Rasulullah Saw bersabda: “Sam adalah bapak orang Arab, Ham adalah bapak 
orang Habsyi, dan Yafits adalah bapak orang Romawi.”
http://assajjad.com/index.php?option=com_content&view=article&id=144:perkembangan-pembelajaran-bahasa-arab&Itemid=153


0 komentar:
Posting Komentar